BIREUEN | Dalam Rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 78, Polres Bireuen bersama TNI dari Kodim 0111/Bireuen, Batalyon RK 113 JS, Subdenpom mengibakran bendera Merah Putih raksasa di Puncak Telaga Maneh, pada Minggu (13/8) pagi.
Selain TNI/Polri, pengibaran bendera Merah Putih raksasa tersebut turut melibatkan unsur Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Bireuen, pelajar dan Organisasi Kepemudaan (OKP) serta masyarakat.
Bendera Raksasa berukuran 18 x 12 meter tersebut dibentangkan di sisi tebing Puncak Telaga Maneh di Gampong Teungku Digadong, Kecamatan Kota Juang, Bireuen.
Sebelum membentangkan bendera Merah Putih raksasa tersebut, peserta melakukan apel ekpedisi Kirab Bendera Merah Putih yang dimulai dari halaman Pendopo Bupati Bireuen dengan membawa bendera Merah Putih yang berukuran panjang mencapai ratusan meter menuju di Puncak Telaga Maneh Gampong Meunasah Teungku Digadong.
Ekspedisi kirab bendera Merah Putih dari Pendopo Bupati menuju Puncak Telaga Maneh turut diringi oleh Grup Marching Band Gita Batee Kureng (MBGBK) SMPN 1 Bireuen.
Kapolres Bireuen, AKBP. Jatmiko, S.H, M.H mengatakan, pengibaran bendera Merah Putih raksasa bertujuan untuk menyemarakkan perayaan Hari Ulang Tahun (Hut) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 78.
"Selain itu juga sebagai edukasi kepada masyarakat Kabupaten Bireuen agar memasang bendera Merah Putih selama bulan Agustus,” ucap Kapolres, AKBP. Jatmiko.
Kapolres, AKBP. Jatmiko menyebutkan, pengibaran bendera Merah Putih tersebut turut melibakan Unsur Forkopimda, TNI, Pemda, Pelajar dan masyarakat untuk memasang bendera raksasa di sisi tebing Puncak Telaga Maneh yang langsung bisa melihat Viewnya ke Kota Juang.[red]
Social Header