Breaking News

Pesan Kapolres Bireuen Ke_Seluruh Orang Tua, "Tingkatkan Pengawasan Terhadap Anak dalam Kehidupan Sehari-hari"



BIREUEN. Kapolres Bireuen AKBP Mike Hardy Wirapraja, S.I.K., M.H., mengimbau kepada para orang tua untuk meningkatkan pengawasan terhadap putra - putrinya dalam kehidupan sehari - hari.

Hal tersebut kapolres sampaikan saat rapat mingguan bersama PJU, Kasi, Kapolsek, Kapolsubsketor dan Kapospol, Senin (27/2) Pagi.

Saat ini banyak Keluh kesah masyarakat bireuen yang kapolres terima, seperti Balap Liar, Game Online dan maraknya peredaran narkoba.

Menyikapi hal tersebut, AKBP Mike berharap adanya peran orang tua, untuk selalu mengawasi Putra - putrinya dalam aktifitas Sehari - hari.

"Saya mengimbau dan berpesan kepada para orang tua, ini tanggung jawab kita bersama untuk mengawasi putra putri kita, kita jaga mereka dari hal - hal yang tidak baik dan tentunya merugikan diri sendiri, orang tuanya dan masa depanya, mereka adalah penerus bangsa ini, jadi mereka harus terus diawasi agar selalu berada dalam kebaikan" ucap AKBP Mike. [Heri*]
© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini