Breaking News

Kapolsek Peudada dan Muspika Bersama Tokoh Masyarakat Salurkan Bantuan Sarapan Pagi untuk Korban Banjir di Tanjong Seulamat, Bireuen

BIREUEN | Kapolsek Peudada Ipda M. Nazarullah, S.H., beserta Muspika dan sejumlah tokoh masyarakat dari kecamatan Peudada Kab. Bireuen, bergotong-royong untuk memberikan bantuan sarapan pagi kepada warga yang terdampak banjir luapan waduk Paya Siekameh di desa Tanjong Seulamat. Rabu (20/09/2023).

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas dari aparat keamanan dan tokoh masyarakat setempat dalam membantu meringankan beban masyarakat yang terkena musibah banjir. Banjir luapan waduk Paya Siekameh telah menyebabkan sejumlah rumah warga terendam air, mengakibatkan warga kesulitan akses ke bahan makanan dan kebutuhan sehari-hari.

Dalam kegiatan tersebut, Polres Bireuen melalui Kapolsek Peudada bersama-sama dengan Muspika dan tokoh masyarakat, menyalurkan paket sarapan pagi berisi nasi, lauk, sayur, dan minuman kepada warga yang terdampak banjir. Mereka juga memberikan semangat dan dukungan kepada korban banjir agar tetap kuat dalam menghadapi situasi sulit ini.

Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko melalui Kapolsek Peudada Ipda Nazarullah, turut membantu menyalurkan bantuan, menyatakan, "Kami berada di sini untuk bersama-sama dengan warga dalam melewati masa sulit ini. Semoga bantuan ini dapat memberikan sedikit kenyamanan dan kehangatan di pagi ini." Pungkasnya.

Aksi kepedulian ini mendapat apresiasi dari warga desa Tanjong Seulamat yang merasa terbantu dan diingatkan bahwa mereka tidak sendirian dalam menghadapi bencana alam ini. Semoga bantuan dan dukungan terus mengalir untuk membantu pemulihan masyarakat yang terdampak banjir di kecamatan Peudada Kabupaten Bireuen.[red]

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini