Breaking News

Kunjungan Kapolres Bireuen: Dorong Pendidikan Agama dan Pencegahan Narkoba di Dayah Istiqamatuddin Serambi Aceh II

BIREUEN |Kapolres Bireuen, AKBP Jatmiko, S.H., M.H., didampingi Kasat Intelkam dan personil dari Satuan Binmas, melakukan kunjungan istimewa keDayah Istiqamatuddin Serambi Aceh II, Rabu [27/29/2023].

Kunjungan ini diadakan dalam rangka silaturahmi antara Kapolres Bireuen dan pimpinan Dayah beserta santri. Dayah yang terletak di Desa Cot Kumude, Kecamatan Peusangan, Bireuen, menyambut kedatangan Kapolres dengan hangat. Pimpinan Dayah yang diwakili oleh Tgk Ijal Safrizal, Ketua Umum Santriwan, menyambut Kapolres dengan penuh antusiasme.

Selama kunjungan ini, Kapolres Bireuen memberikan arahan dan bimbingan kepada para santri mengenai kenakalan remaja dan bahaya narkoba. Dalam pidatonya, Kapolres mengatakan, "Saya berharap kepada para santri Dayah Istiqamatuddin Serambi Aceh II untuk bersungguh-sungguh dalam menuntut ilmu agama, sehingga nantinya santri-santir semua dapat melanjutkan perjuangan guru-guru kita saat ini."

Beliau juga mengimbau para santri untuk tidak terpengaruh oleh kenakalan remaja yang dapat menghambat proses belajar mereka. Kapolres menegaskan bahwa Polres Bireuen berkomitmen untuk terus berupaya memberantas narkoba, dan mengajak santri untuk tidak terlibat dalam masalah tersebut.

Selain memberikan arahan, Kapolres Bireuen juga memberikan bantuan sembako serta bola voli kepada Dayah Istiqamatuddin Serambi Aceh II sebagai bentuk dukungan dan dorongan positif. Tidak hanya itu, hadiah juga diberikan kepada santri yang menjawab pertanyaan dengan baik selama kunjungan ini.

Kunjungan Kapolres Bireuen ke Dayah ini untuk mendukung pendidikan agama dan upaya pencegahan kenakalan remaja serta penyalahgunaan narkoba di kalangan generasi muda. Semoga kunjungan ini dapat memberikan inspirasi dan semangat kepada para santri untuk terus mengejar ilmu agama dan menjauhi dampak negatif dari kenakalan remaja serta narkoba.[red]

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini