Breaking News

Debat Capres Perdana Memanas dan Tegas ! Prabowo Sebut "Saya Tidak Punya apa-apa, Saya Sudah Siap Mati Untuk Negara Ini"


JAKARTAPernyataan mengejutkan disampaikan calon presiden (capres) nomor urut dua, Prabowo Subianto, pada debat Capres edisi pertama yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Selasa 12 Desember 2023 malam.

Dalam kesempatan itu, Prabowo menyatakan siap mati demi Indonesia. Pernyataan tersebut disampaikan Prabowo untuk menjawab pertanyaan Anies Baswedan terkait  pelanggaran etik di Mahkamah Konstitusi (MK) yang menurutnya menguntungkan Prabowo.  

Seperti diketahui, Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan mengabulkan gugatan mengenai batasan usia minimal capres dan cawapres yang memperbolehkan Prabowo mengajukan Gibran Rakabuming sebagai Cawapresnya.

Pandangan Prabowo, tidak ada undang-undang yang dilanggar, sehingga pencalonan Gibran juga sah di mata hukum.

"Saya tidak takut tidak punya jabatan. Mas Anies, sorry ya, sorry yeeeee, Mas Anies. Saya tidak punya apa-apa, saya sudah siap mati untuk negara ini," tegas Prabowo.

Debat capres perdana ini mengambil tema hukum, HAM, pemerintahan, pemberantasan korupsi, dan penguatan demokrasi. 

Ketiga cawapres tersebut menyampaikan pandangannya dan beradu gagasan untuk membangun Indonesia dalam lingkup tema yang ditetapkan KPU.[red]

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini