Breaking News

Satlantas Polres Bireuen Terima Kunjungan Supervisi Subdit Gakkum Ditlantas Polda Aceh

BIREUEN | Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bireuen menerima kunjungan supervisi dari Subdit Gakkum Ditlantas Polda Aceh. Kegiatan ini dilaksanakan di Pos Lantas SP.Arjun depan Telkom Bireuen, kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Rabu 28 Februari 2024.

Supervisi ini dipimpin oleh Kasubdit Gakkum Polda Aceh, Kompol T. Zainal Amri, S.H., SIK. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Iptu M. Gifari Sarifuddin, STrk. SIK, Kabagbinopsnal Ditlantas Kompol Irwan Kurniadi, S.I.K., Kasat PJR Ditlantas Kompol Erwinsyah, S.Sos, serta sejumlah personel terkait.

Personel Satlantas Polres Bireuen yang turut serta antara lain Kasat Lantas Polres Bireuen Iptu Mulyadi, S.H., M.H., Kbo Lantas Polres Bireuen Ipda Sufyani, Kanit Turjawali Sat Lantas Polres Bireuen Aipda Muharris, S.H., dan Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Bireuen Bripka Safrizal, S.H., beserta anggota Unit Turjawali dan Unit Gakkum.

Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko S.H., M.H., melalui Kasat Lantas Polres Bireuen, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kinerja dan efektivitas pelayanan lalu lintas di wilayah Bireuen. "Kami menyambut baik supervisi ini sebagai bentuk komitmen dalam menjaga ketertiban dan keselamatan berlalu lintas di Bireuen," ujarnya.

Lanjut Iptu Mulyadi, S.H., M.H., Kasat Lantas Polres Bireuen, "Supervisi ini akan memberikan kontribusi positif bagi Satlantas Polres Bireuen untuk terus meningkatkan profesionalisme dan kualitas layanan kepada masyarakat dalam mengelola arus lalu lintas." Diharapkan hasil supervisi ini dapat membantu Satlantas Polres Bireuen dalam menyelenggarakan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Kegiatan supervisi ini merupakan upaya Subdit Gakkum Ditlantas Polda Aceh untuk memastikan penerapan prosedur dan aturan di Satlantas Polres Bireuen. Semoga hasil supervisi dapat meningkatkan kinerja dan efektivitas pelayanan lalu lintas di wilayah Kabupaten Bireuen. sesuai dengan komitmen Subdit Gakkum Ditlantas Polda Aceh dalam menjaga ketertiban dan keselamatan berlalu lintas.[rel]

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini