Breaking News

Polres Bireuen Sambut Bulan Ramadhan Dengan Giat “One Day One Juz”

BIREUEN | Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko S.H.,M.H., mengajak anggotanya untuk memperbanyak ibadah selama bulan Suci Ramadhan 1445 H. Salah satu langkah untuk mewujudkan hal tersebut, Kapolres mengajak anggotanya mengadakan Tadarus secara rutin melalui program "One Day One Juz" yang digelar di mushalla Babuttaqwa yang berlokasi di Mapolres Bireuen. Kamis (14/03/2024).

"Program One Day One Juz juga dimaksudkan untuk memakmurkan mushalla Babuttaqwa Polres Bireuen. Meskipun sedang melaksanakan tugas kita juga tidak boleh meninggalkan kewajiban sebagai seorang muslim," ujar Kapolres.

Tadarusan ini digelar setiap hari, usai melaksanakan apel pagi dan dilanjud pada malam harinya setelah shalat tarawih. Anggota dari masing-masing jajaran diminta bergantian tadarus Alquran, minimal menyelesaikan satu juz per hari. Sehingga, selama satu bulan bisa khatam 30 juz.

"Dengan demikian, pada saat bulan suci Ramadhan ini para personil Polres Bireuen juga bisa mengisi kegiatan keagamaan di masjid-masjid, khususnya yang ada di masyarakat," paparnya.

Selain program one day one juz, sebelumnya para anggota Polres Bireuen juga diminta menggalakkan program "Pos Sajam", yaitu Polisi Sholat Berjama’ah baik di masyarakat maupun di lingkungan internal.

"Mereka diminta berbaur bersama masyarakat dengan menjalin silaturahmi yang baik sebagai mitra dalam menjaga keamanan wilayah Kab. Bireuen,"pungkasnya

Dengan berbagai inisiatif ini, Kapolres Bireuen berharap dengan kegiatan ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, khususnya sebagai anggota Polri yang berada di tengah-tengah masyarakat dalam upayanya melayani, melindungi, mengayomi dan sebagai contoh yang teladan di masyarakat." tutup Kapolres Bireuen.[*]

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini