Breaking News

Jaga Kamtibmas, Polisi Jaga Pasar Malam di Kecamatan Peulimbang

BIREUEN | Personil Pospol Peulimbang bersama dengan satuan lalu lintas Polres Bireuen memberikan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di area Pasar Malam desa Seunebok Teungoh, Kec. Peulimbang Kab. Bireuen. Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk mencegah kemacetan dan gangguan keamanan yang mungkin terjadi di wilayah tersebut. Selasa (14/05/2024).

Dua personil yang terlibat dalam kegiatan tersebut adalah Bripka Ferri Firdaus dan Bripka Ucok R Manurung. pengamanan dilakukan secara intensif setiap malam. Hal ini untuk mencegah gangguan keamanan seperti pencurian dan tindak kejahatan lainnya. Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap terkendali dan aman, memberikan rasa perlindungan bagi masyarakat sekitar.

Kapolres Bireuen, AKBP Jatmiko S.H.,M.H., melalui Kasi Humas Polres Bireuen Iptu Marzuki menyampaikan Beliau menekankan pentingnya kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat sebagai upaya efektif dalam menjaga ketertiban dan keamanan wilayah.

Keberadaan Petugas di kegiatan pasar malam tersebut memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian dan menunjukkan komitmen Polres Bireuen dalam memastikan keamanan dan ketertiban dalam kegiatan masyarakat.

“Kami memberikan imbauan kepada pengunjung agar lebih waspada saat memarkir sepeda motor dan berhati-hati ketika bersama keluarga dan membawa barang bawaan,” kata Marzuki.

pihaknya juga berkoordinasi dengan panitia penyelenggara untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama Pasar Malam berlangsung.

“Melalui tindakan preventif seperti patroli, pemantauan, dan kerjasama yang baik antara polisi dan panitia, kami berharap dapat menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi pengunjung,” ujar Iptu Marzuki.

Diharapkan, dengan hadirnya petugas melakukan pengamanan di Pasar Malam di wilayah Peulimbang keamanan dan ketertiban tetap terjaga, serta mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.[*]

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini