BIREUEN | Penjabat (Pj) Bupati Bireuen, Jalaluddin, SH, MH, menggelar pertemuan informal dengan pra insan pers, pada Minggu (13/10/2024) di Gazebo Pendopo Bupati setempat.
Puluhan jurnalis yang hadir dalam acara ini, turut membahas pentingnya hubungan yang baik antara pemerintah dan media (wartawan).
Dalam sambutannya, Jalaluddin selaku PJ Bupati Bireuen untuk saat ini menekankan kepada Prokopim (Protokol dan Komunikasi Pimpinan) agar selalu menjaga hubungan positif dengan para jurnalis. Ia mengakui pentingnya peran wartawan dalam menyebarkan informasi, meskipun kontribusi mereka tidak selalu mendapat imbalan.
Hubungan baik dengan para insan pers harus benar-benar terjaga. Mereka sudah banyak membantu dengan menulis berita tanpa imbalan, dan saya sadar bahwa hasil karya wartawan sangat berharga. Saya pribadi sangat menghargai mereka," ungkap Jalaluddin.
Jalaluddin menambahkan, selama ini mengaku memiliki banyak kenalan di kalangan wartawan, termasuk beberapa seniornya. Ia juga mengingatkan para pejabat Pemkab Bireuen untuk tidak bersikap defensif terhadap kritik yang disampaikan melalui media, asalkan kritik tersebut berbasis fakta.
"Saya meminta kepada pejabat di Pemkab Bireuen untuk tidak alergi dengan kritik dari wartawan. Jika ada kritikan, hadapi dengan bijak dan pastikan informasi yang disampaikan kepada masyarakat itu faktual," tambahnya.
Terakhir, Pj Bupati yang didampingin Asisten 1, juga mengajak seluruh wartawan untuk bekerja sama dalam membangun suasana kondusif di Bireuen. Ia menegaskan bahwa keterbukaan dan kerja sama dengan media sangat penting untuk menyukseskan pembangunan di wilayah tersebut.
"Peran media dalam mempublikasikan pembangunan di Bireuen sangatlah penting. Jadi, mari kita bekerja sama demi kemajuan daerah ini," tutup Jalaluddin.
Sumber : Bahron/Heri
Editor : Redaksi (Ir)
Social Header