Breaking News

Sambut Hari Raya Idul Adha, Camat Peudada Bersama BPJamsostek Bireuen, Serahkan Santunan JKM kepada Ahli Waris Almarhum Tuha Peut Desa Sawang

BIREUEN | Camat Peudada Kabupaten Bireuen, Erry Seprinaldi, S.STP, S.Sos, M.Si, bersama  Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK Kantor Cabang Bireuen    menyerahkan Santunan Jaminan Kematian (JKM) kepada Arif Maulana selaku ahli waris dari Almarhum Drs.Idris Azhari, yang sebelumnya berprofesi sebagai Anggota Tuha Peut Sawang, Selasa (28/6/2023).

Santuan JKM diserahkan langsung oleh Kepala BPJAMSOSTEK Kantor Cabang Bireuen, Mislina kepada ahli waris Arif Maulan dari keluarga almarhum di Aula Kantor Camat Peudada, dan disaksikan langsung oleh Keuchik Arifin dari Desa Sawang, Ketua APDeSI Peudada Taufik, Polsek Peudada M.Nazarullah, SH, Danramil 04/Peudada, dan Seluruh Keuchik Sekecamatan Peudada.

Santunan Jaminan Kematian dari BPJAMSOSTEK yang diterima oleh ahli waris dari Desa Sawang tersebut sebesar Rp. 42.000.000, dengan rincian santunan kematian sebesar Rp. 20.000.000, biaya pemakaman Rp. 10.000.000 dan biaya santunan berkala sebesar Rp. 12.000.000.

Kepala BPJAMSOSTEK Bireuen, Mislina kepada media mengatakan, BPJS Ketenagakerjaan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya almarhum, semoga dengan adanya santuan tersebut menjadi bukti nyata pemerintah hadir melindungi seluruh pekerja melalui BPJS Ketenagakerjaan. 

Sementara Camat Peudada Erry Seprinaldi, juga turut berduka cita atas meninggalnya almarhum, dan semoga dengan adanya santuan Jaminan Kematian ini, dapat bermanfaat bagi keluarga yang ditinggalkan, apalagi ini menjelang lebaran idul adha.

Selain itu, camat juga mengatakan ini merupakan bentuk usaha Pemerintah Kabupaten Bireuen dalam memberikan Perlindungan dan antisipasi terhadap orang yang bekerja.

"Apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dengan cara mendaftarkan menjadi Peserta BPJAMSOSTEK,” kata Erry selaku Camat Peudada.

Sementara Keuchik Desa Sawang juga mengucapkan terimakasih kepada keluarga almarhum, karena selama bekerja di desa banyak membantu melayani masyarakat di Desa. Selain itu, kita juga berharap kepada keluarga segala bantuan yang didapatkan dari dasar hak almarhum, ahliwarisnya dapat memanfaatkan dengan baik sebagaimana kita harapkan bersama.

“Semoga dengan santunan ini, bisa membantu meringankan kebutuhan keluarga yg ditinggalkan untuk keperluan sehari-hari,” ucap Keuchik.

Kepala Jamsostek Bireuen Mislina menambahkan, dan  menyampaikan sekali lagi, saat ini Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan sudah semakin luas, mari kita daftar bersama, selagi masih ada kesempatan untuk kita mendaftarkan dirinya.

“Selain untuk Pekerja Penerima Upah juga sudah menjangkau Penyelenggara Negara seperti Pemerintahan Desa juga ada Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan untuk Masyarakat Umum yaitu Pekerja Bukan Penerima Upah seperti Pedagang, Petani, Nelayan, Tukang dan Pekerja Informal lainnya,”terangnya.

Selanjutnya diharapkan semakin banyak Masyarakat yg pekerja menjadi Peserta BPJAMSOSTEK dari berbagai Profesi agar dapat perlindungan dari hal – hal yg tidak diinginkan ketika menjalankan pekerjaannya. 

Diakhir acara, camat Peudada sangat berharap, kepada seluruh perangkat desa dan Tuha Peut Khususnya di Kecamatan Peudada Kabupaten Bireuen, bisa secepatnya untuk mendaftarkan diri, supaya dapat terdaftar dan terlindungi dengan program BPJS ketenagakerjaan, agar terlindungi atas risiko-risiko yang mungkin terjadi pada saat berkerja,” pungkas Erry Seprinadi.[red]

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini