BIREUEN | Dalam upaya meningkatkan keselamatan lalu lintas, Tim Supervisi Ops Keselamatan Seulawah 2024 Polda Aceh Kunjungi Polres Bireuen, bertempat di Ruang Posko Polres Bireuen, Jumat (8/3/2024).
Tim Supervisi Ops Polda Aceh di bawah kepemimpinan AKBP Irwan Kurniadi, SIK, selaku katim A Supervisi Ops Keselamatan Seulawah 2024, turut ambil bagian dalam kegiatan ini. Para peserta melibatkan Kasubbag Anev Bagbinops Ditlantas, Kasubbag Renminops Biro Ops, Kasat Lantas Polres Bireuen, Kabag Ops Polres Bireuen, Ka Posko, dan Anggota Posko.
Kegiatan supervisi ini bertujuan untuk memeriksa kelengkapan posko Operasi serta kelengkapan data – data hasil kegiatan dan memberikan arahan terkait penekanan angka Laka Lantas selama Ops Keselamatan Seulawah 2024 berlangsung serta memastikan jajaran di kewilayahan menjalankan kegiatan operasi yang telah direncanakan dengan baik sehingga cara bertindak dan gelaran personel sesuai dengan SOP yang ditetapkan selama pelaksanaan.
Dalam sambutannya, AKBP Irwan Kurniadi menekankan pentingnya kerjasama dan kewaspadaan selama pelaksanaan operasi. Evaluasi pelaksanaan operasi keselamatan, peningkatan koordinasi antar unit terkait, serta strategi penguatan menjadi fokus dalam rapat supervisi.
Rapat tersebut tidak hanya menjadi ajang evaluasi, tetapi juga sebagai sarana penyampaian arahan kepada Kasat Lantas Polres Bireuen dan unsur terkait lainnya. Kehadiran seluruh jajaran, termasuk Kabag Ops Polres Bireuen, Ka Posko dan anggota posko, diharapkan dapat mengoptimalkan keberhasilan operasi keselamatan sehingga memberikan kontribusi positif terhadap keselamatan masyarakat di wilayah Bireuen.
Melalui kegiatan Supervisi Ops Keselamatan Seulawah 2024, diharapkan wilayah hukum Polres Bireuen dapat mencapai tingkat keselamatan lalu lintas yang lebih baik. Operasi ini menjadi bagian strategis dalam upaya menciptakan kondisi lalu lintas yang aman bagi masyarakat.[*]
Social Header