BIREUEN | Hotel diJakarta dan Surabaya menjadi tempat yang penuh semangat selama beberapa hari kedepan, ketika para penyelenggara kegiatan sudah siap menampung para tamu dari Aceh khususnya dari Bireuen untuk bimbingan teknis (bimtek) dalam rangka peningkatkan kapasitas aparatur desa Keuchik atau Aparatur dan Tuha Peut atau Badan Permusyawaratan Desa (BPD).
Acara tersebut juga turut dampingi dan dihadiri oleh pendamping kecamatan mulai dari Camat hingga Kasi atau staf lainnya, itu semua atas dasar kesepakatannya. Ucap Mawardi, SH, kepada media Kamis 23 mei 2024.
Mawardi salah satu Ketua Tuha Peut (BPD) asal Desa Paloh Panyang Jeumpa dalam sambutannya, menyatakan pentingnya bimtek dalam mendukung pelayanan publik yang lebih baik. "Meningkatkan kapasitas aparatur desa dan BPD merupakan investasi untuk masa depan desa yang lebih baik". Selain itu, dalam mendukung kegiatan ini terlihat juga banyak menyajikan informasi terkait manajemen keuangan desa. Dalam istilahnya juga merupakan "Peran perbankan dalam mendukung pengelolaan keuangan desa sangat penting untuk mencapai transparansi dan akuntabilitas,". Apalagi dalam dua tahun terakhir ini, pemanfaatan dana Ketahanan pangan sebahagian masih kurat tepat. Ujarnya."
Mawardi juga melihat, Peserta bimtek aktif nampak terlibat dalam sesi diskusi dan praktek simulasi, menjelajahi topik-topik strategis seperti tata kelola desa, perencanaan pembangunan, dan peran vital Tuha Peut atau BPD dalam pengambilan keputusan, dalam bentuk antusiasmenya, secara harmonis".
Bimtek ini harapannya juga dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam dan membangun sinergi yang kuat di antara lembaga lembaga pengawasan dengan lembaga pemerintahan lainnya.
Perlu diingat, Bimbingan teknis ini sebenarnya dapat menciptakan platform yang efektif untuk pembelajaran dan kolaborasi antara desa, BPD, dan pihak terkait lainnya. Harapannya, semangat kerjasama ini akan terus berkembang untuk mendukung kemajuan berkelanjutan di tingkat desa, Pungkas Mawardi Ketua Tuha Peut Paloh Panyang Jeumpa.[Ir*]
Social Header