Breaking News

Polantas Bireuen Rayakan HUT RI Ke- 79 dengan Bagi-Bagi Bendera kepada Pengendara dan Edukasi Lalu Lintas

BIREUEN | Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Satlantas Polres Bireuen melaksanakan kegiatan Edukasi Lalu Lintas dan membagikan bendera merah putih kepada pengendara yang tertib berlalu lintas di jalan raya.

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 10 Agustus 2024, pukul 10.20 WIB ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Bireuen, Iptu Mulyadi, S.H., M.H., bersama Ipda Sufyani dan 10 personil Satlantas lainnya. Aksi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas serta menambah semangat menjelang perayaan HUT RI.

Kasat Lantas Polres Bireuen, Iptu Mulyadi, S.H., M.H., mengatakan, "Kami berharap kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas, tetapi juga menumbuhkan semangat nasionalisme menjelang perayaan Hari Kemerdekaan. Dengan kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas, kita bersama-sama bisa menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tertib."

Lanjud, Iptu Mulyadi menjelaskan, Dalam kegiatan ini, petugas juga membagikan bendera kepada pengendara yang menunjukkan kepatuhan terhadap peraturan berlalu lintas. Selain itu, petugas juga memberikan himbauan untuk terus mematuhi peraturan lalu lintas guna menciptakan keamanan dan ketertiban di jalan raya.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat dan diharapkan dapat memotivasi pengendara lain untuk lebih disiplin dalam berlalu lintas serta menambah semangat nasionalisme menjelang peringatan Hari Kemerdekaan.

Sumber : Sandi Humas Polres Bireuen
Editor    : Redaksi (Ir)

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini