BIREUEN | Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan pemerintah, Kanit Binmas Polsek Gandapura, Aipda M. Nur, melaksanakan kunjungan ke Desa Mon Klayu, Kecamatan Gandapura Kabupaten Bireuen. Dalam kunjungan ini, Aipda M. Nur turun langsung ke sawah untuk membantu masyarakat dalam panen padi, Kamis (31/10/2024).
Berseragam lengkap, Aipda M. Nur tidak segan-segan untuk berbaur dengan para petani setempat. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan sosialisasi dan motivasi kepada petani padi, serta menekankan pentingnya menjaga ketahanan pangan di tingkat desa. Ia menyatakan bahwa kegiatan ini sejalan dengan komitmen Polri dalam mendukung upaya pemerintah mewujudkan ketahanan pangan.
"Kunjungan ini bertujuan meningkatkan produktivitas Tanaman Pangan seperti pertanian dan budidaya tanaman kebun (Hortikultura) serta membantu masyarakat yang membutuhkan, sebagai bentuk kepedulian antar sesama," ujar Aipda M. Nur. Ia juga mengajak masyarakat untuk tetap semangat dalam bertani agar ketersediaan pangan di tingkat keluarga, desa, dan nasional dapat terpenuhi dengan baik.
Kapolres Bireuen, AKBP Jatmiko S.H., M.H., melalui Kasat Binmas Iptu Azharuddin, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan meningkatkan produktivitas pertanian dan dan budidaya tanaman kebun (Hortikultura) untuk mewujudkan ketahanan pangan sekaligus menyampaikan pesan moral Kamtibmas tentang pentingnya kerukunan dan saling tolong-menolong di antara warga. Hal ini penting untuk menjaga situasi yang aman dan damai.
"Kami mendorong para Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas untuk ikut serta mendukung program ketahanan pangan nasional yang di gagas pemerintah, sehingga kebutuhan dasar sehari- hari masyarakat dapat terpenuhi seperti sayur, ikan dan sebagainya,” ujar Iptu Azharudddin.
Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara kepolisian dan pemerintah desa dalam mendukung program ketahanan pangan pemerintah Misalnya memanfaatkan lahan tidur menjadi produktif dengan menanami padi, sayur-sayuran hingga beni ikan di lahan yang sebelumnya tidak digunakan.
Diharapkan, melalui dukungan dari Polri, program ketahanan pangan di Kabupaten Bireuen dapat berjalan berkelanjutan dan menjadi contoh bagi desa-desa lainnya. Melalui kegiatan ini, para petani diharapkan semakin termotivasi untuk meningkatkan hasil panen, yang pada gilirannya akan meningkatkan kesejahteraan mereka dan berkontribusi pada ketahanan pangan nasional.
Sumber : Sandi Humas Polres Bireuen
Editor : Redaksi (Ir)
Social Header